Cepat Laku! Begini Trik Jual Mobil yang Harus Dilakukan

Otomatif164 views

Jual mobil dengan cepat tentunya keinginan hampir semua orang yang ingin menjualkan mobilnya. Terlebih, saat keadaan genting yang mengharuskan mereka melakukan hal tersebut. Sayangnya, proses penjualan mobil tidak bisa dilakukan dengan sangat mudah. Apalagi jika proses penawaran hingga tampilan dari mobil yang Anda jual pun tidak menarik.

Untuk itu, berikut ini adalah beberapa trik yang bisa Anda lakukan jika ingin menjual mobil dengan cepat. Bagaimana sajakah triknya? Yuk, simak ulasan berikut!

Perbaiki dan Percantik Tampilan Mobil

Setiap calon pembeli, pastinya tidak akan tertarik jika melihat mobil yang dijual dengan tampilan biasa saja bahkan terkesan lusuh. Meskipun mobil bekas, namun kebanyakan orang pastinya ingin kualitas mobil masih mumpuni dan punya penampilan yang bagus. Itulah kenapa, sebelum Anda jual mobil, ada baiknya perbaik dan percantik terlebih dahulu mobil tersebut.

Sebaiknya, periksa terlebih dahulu bagaimana keadaan mobil Anda dari mulai mesin hingga tampilan dan fitur-fiturnya. Apakah masih berfungsi dengan baik dan layak digunakan? Begitu pun dengan tampilan, jika memungkinkan untuk memberi perbaikan ulang dengan pengubahan warna, bisa dilakukan. Namun, jika tidak, maka dengan membersihkannya pun sudah sangat cukup. Hal ini bisa menambah nilai jual juga bagi proses transaksi mobil nantinya.

Cek Surat dan Kelengkapan Mobil

Selain memerhatikan tampilan fisik, adapun hal lain yang sebaiknya Anda perhatikan juga. Bahkan, bisa dibilang ini merupakan hal yang sangat krusial untuk diperhatikan. Hal tersebut tidak lain adalah masalah surat-surat dan kelengkapan data mobil. Kebanyakan orang tidak ingin membeli mobil bodong atau tanpa surat-surat resmi yang menyertainya. Pasalnya, kelengkapan surat ini sebagai tanda bahwa mobil tersebut memang milik Anda dan bukan hasil todongan.

Beberapa surat yang pasti harus ada ini seperti STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan) atau BPKB (Buku Pemilik Kendaraan Bermotor). Kedua surat tersebut bisa menjadi bukti yang valid soal kepemilikian mobil dan juga legalitasnya. Nah, jika Anda sudah berencana untuk jual mobil, sudahkah menyiapkan surat-suratnya tersebut?

Menjual Via Makelar?

Banyak orang yang bertanya dan mencari alternatif untuk masalah penjualan mobil mereka. Biasanya cara alternatif yang diambil adalah dengan penggunaan makelar. Tidak masalah menggunakan makelar, dengan catatan hal tersebut tidak merugikan Anda. Pun makelar tersebut bisa dipercaya dan tidak melakukan penipuan atau pelanggaran hukum dalam melakukan transaksi.

Meskipun begitu, Ada baiknya hindari penggunaan makelar. Selain berpotensi minim untung, tidak semua makelar juga bisa memberi kepastian untuk bisa jual mobil Anda dengan cepat. Pun Anda juga tidak bisa langsung melakukan negosiasi dengan calon pembeli secara langsung atau menjelaskan langsung bagaimana kondisi mobilnya.

Coba Jual di Mobil88

Trik selanjutnya yang wajib Anda perhatikan untuk menjual mobil dengan cepat dan tentunya untung bagi Anda adalah dengan menjualkannya di mobil88. Merupakan perusahaan yang menjualkan mobil-mobil bekas di Indonesia. Bahkan perusahaan ini adalah anak usaha dari Astra. Anda bisa jual mobil bekas melalui mobil88 ini.

Bukan seperti marketplace pada umumnya yang hanya menitipkan iklan atau tawaran, di mobil88 apapun mobil yang dimiliki, asal legal dan masih layak digunakan bisa dibeli oleh pihak mobil88 secara langsung. Bahkan pembayaran pun dilakukan beberapa jam setelah deal penjualan. Anda tidak perlu datang ke showroom, sebab pihak mobil88 yang akan melakukan pengecekan mobil langsung ke tempat Anda.

Tak hanya itu, di mobil88 e-store pun sudah tersedia fitur Live Chat. Fitur ini memungkinkan Anda untuk berkomunikasi dengan expert dari mobil88. Tentunya, Anda bisa berkonsultasi lebih lanjut masalah jual beli mobil bekas yang hendak dilakukan. Untuk menggunakan fitur ini, bisa digunakan setiap hari dari jam 7 pagi hingga 9 malam fast respond. Nah, bagi Anda yang ingin segera jual mobil ke mobil88, yuk segera gunakan fitur Live Chat ini untuk berkonsultasi.